4 vendor smartphone KW paling terkenal di dunia

iPhone 6 dan Galaxy S6 adalah dua contoh smartphone kelas premium yang paling menghebohkan dunia saat ini. Dengan popularitas tinggi, tentu banyak vendor smartphone lain yang tertarik untuk membuat versi tiruan dari dua smartphone itu.

Jika berbicara soal smartphone tiruan, ada empat vendor yang diketahui mempunyai smartphone 'KW' dengan kualitas super. Tidak mengherankan, bila akhirnya keempat vendor ini mendunia, dikutip dari Phone Arena (22/04).

HP KW
Illustrasi www.elmazzika.com

1. No.1

Sesuai namanya, No.1 menjual gadget-gadget tiruan dengan kualitas nomor satu, sebut saja Galaxy Note 3, Note 4, iPad, dan Galaxy S6. Bahkan, vendor China ini juga tidak ragu meniru gadget lain asal China, seperti Xiaomi Mi4.

Dan sama seperti Xiaomi, No. 1 hanya menjual smartphone mereka secara eksklusif melalui website. Vendor ini juga dikenal sebagai yang pertama menjual versi KW dari smartphone baru di pasaran.


2. OrientPhone

Masih dari China, OrientPhone tercatat sebagai salah satu produsen smartphone tiruan terbesar. Mulai dari gadget buatan barat, seperti Motorola, hingga Asia, Samsung, tidak luput dari aksi peniruan OrientPhone.


3. HDC

Vendor smartphone KW yang satu ini dikenal lama malang melintang di dunia gadget tiruan. Fokus HDC adalah smartphone-smartphone premium buatan vendor besar. Bahkan, saat ini HDC diketahui sedang menyiapkan versi kloning dari Galaxy S6 Edge.


Total, smartphone tiruan HDC diperkirakan sudah mencapai 100 jenis.

4. GooPhone

Produsen smartphone asal China ini mungkin adalah yang namanya paling sering terdengar di tanah air. Vendor ini sudah membuat replika iPhone terbaru, Galaxy Note Edge, hingga HTC One M8. Namun, sampai saat belum diketahui apakah GooPhone tengah menciptakan tiruan Galaxy S6 atau HTC One M9.


Sumber dan Referensi

0 comments